Arsip Blog

TIPS UNTUK PEMBELI SOUVENIR DARI LUAR JAWA

pembeli FIV Souvenir dari Sabang sampai Merauke

pembeli FIV Souvenir dari Sabang sampai Merauke

Pembeli souvenir FIV Souvenir tidak hanya berdomisili di pulau Jawa, tidak sedikit yang berdomisili di luar Jawa seperti di Lampung, Palembang, Pangkal Pinang, Tanjung Enim, Sungai Liat, Manado, Makasar, Aceh, Balikpapan, Berau, Samarinda, Banjarmasin, Medan, dll. Beberapa ada yang bertanya-tanya dan tertarik dengan koleksi souvenir kami tapi akhirnya tidak jadi membeli, why? karena ongkir yang mahal daaann waktu pengiriman tidak cukup untuk sampai tepat waktu.

Untuk itu kami ingin memberi tips untuk pembeli souvenir kami yang berdomisili di luar Jawa:

Ongkos kirim yang paling murah saat ini masih dipegang oleh Pos Indonesia yang paket biasa. Pengiriman paket biasa ke luar jawa nyampenya 1 bulan 20 hari- 1,5 bulan, tergantung pulau mana ya.. semakin jauh seperti di Papua, waktu pengiriman bisa lebih lama. Untuk itu bagi Anda yang berdomisili di luar Jawa yang menginginkan ongkos kirim yang murah dan menggunakan paket biasa dari Pos Indonesia, segera mulai hunting souvenir minimal 3 bulan sebelumnya. Jika souvenir yang ingin dipesan jumlahnya 500 pcs ke atas, perlu menghitung waktu produksi souvenir juga, sebaiknya mulai hunting 3-4 bulan sebelumnya. Jika souvenir yang ingi dipesan berjumlah antara 50 pcs-200 pcs, bisa mulai hunting 2 bulan sebelumnya.

Pos Indonesia Semarang yang kami gunakan tidak menerima paket pecah belah, jadi tidak bisa digunakan untuk pengiriman souvenir gelas. Untuk pengiriman paket souvenir gelas ke luar Jawa, kami biasa menggunakan ekspedisi Indah Cargo via kapal dan SN Cargo via pesawat.  Pengiriman via Indah Cargo lebih murah ongkirnya dan waktu pengiriman paket ke luar Jawa antara 10 hari-1 bulan, tergantung alamatnya juga. Pengiriman via SN Cargo lebih mahal ongkirnya dan waktu pengiriman sangat cepat antara 2-3 hari. Pengiriman via SN Cargo biasa kami gunakan untuk pemesanan souvenir gelas dari pembeli luar Jawa yang hari H nya udah sangat mepet.

Pengiriman via Indah Cargo bisa mengantarkan paket sampai ke alamat tujuan, dengan syarat alamatnya masuk dalam kota yaa.. bukan masuk ke desa. Minimal berat paketnya 50 kg. Ekspedisi Indah Cargo via kapal bisa mengantarkan paket ke Makasar, Palopo, Ambon, Kendari, Gorontalo, Manado, Ternate, Amuntai, Balikpapan, Banjarbaru, Banjarmasin, Palangkaraya, Pontianak, Samarinda, Bontang, Sampit, Tarakan, Singkawang, Nangka Pinoh, Ketapang, Luwuk Banggai, Palu, Bima, Kupang, Sumbawa Besar, Dompu, Sorong, Manokwari dan Jayapura. Kalau ingin memesan souvenir gelas sebaiknya mulai hunting minimal 1 bulan sebelumnya. Jika ingin memesan souvenir gelas minimal 500 pcs, sebaiknya mulai hunting 2-3 bulan sebelumnya.

Sedangkan SN Cargo hanya mengantarkan paket sampai ke bandara ibukota terdekat, jadi nanti paket diambil sendiri ke bandara. Minimal berat paketnya 10 kg. SN Cargo mengantarkan paket ke bandara di kota Banjarmasin, Balikpapan, Pontianak, Samarinda, Berau, Pangkal Pinang, Ambon, Gorontalo, Jayapura, Kendari, Kupang, Luwuk, Makasar, Manado, Manokwari, Merauke, Palu, Sorong, Tarakan, Ternate, Timika, Tual.

Demikian tips dari kami.

Semoga bermanfaat